Wekson dan Kaisar Raih Penghargaan dari Kemenpora, Berkat Krim Diabetrin

Wekson dan Kaisar Raih Penghargaan dari Kemenpora, Berkat Krim Diabetrin

 

Edupost.ID, Bogor – Banyaknya penderita diabetes yang sulit disembuhkan, membuat dua mahasiswa IPB, Wekson Bagariang dan Kaisar Akhir membuat krim penyembuh luka diabetes atau Krim Diabetrin. Krim yang terbuat dari limbah perikanan, membawa mereka masuk ke dalam 30 Inovasi Terbaik dengan hadiah Rp 10 juta dari Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) RI.

“Kami menang Ajang Lomba Inovasi IPTEK Pemuda Nasional. Bersyukur dan senang dapat berkontribusi dalam pengembangan dan pemanfaatan sumber daya laut (cumi dan ikan),” ujar anggota tim, Kaisar Akhir, Departemen Ilmu dan Teknologi Kelautan, Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan kepada Edupost.ID, (20/1).

Kaisar menambahkan, krim tersebut merupakan salah satu upaya dalam peningkatan kesehatan dan kesejahteraan masyarakat, khususnya penderita luka diabetes. Manfaat yang didapat dari penggunaan krim diabetri yaitu untuk mempercepat penyembuhan luka diabetes.

Baca selengkapnya